DAMPAK PEMBANGUNAN WISATA SANTA SEA TERHADAP EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN GEDONG PANJANG KOTA SUKABUMI

DAMPAK PEMBANGUNAN WISATA SANTA SEA TERHADAP EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN GEDONG PANJANG KOTA SUKABUMI.

[thumbnail of Jurnal TA PWK 2025] Text (Jurnal TA PWK 2025)
Jurnal Azhari.pdf - Accepted Version

Download (992kB)
[thumbnail of 005/TA-50/UNW/BP/VIII/2025] Text (005/TA-50/UNW/BP/VIII/2025)
Final TA Azhari (Print).pdf
Restricted to Registered users only until 1 August 2028.

Download (8MB)
Item Type: Thesis
Title:
DAMPAK PEMBANGUNAN WISATA SANTA SEA TERHADAP EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN GEDONG PANJANG KOTA SUKABUMI
Abstract:

Kota Sukabumi saat ini telah membangun daya tarik wisata buatan yaitu wisata air Santa Sea yang berdiri di atas lahan 2,5 hektar. Daya tarik wisata ini baru saja diresmikan pada 5 Juni 2016 dan termasuk ke dalam Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) di Kota Sukabumi sebagai kawasan pengembangan pariwisata. Santa Sea menjadi salah satu waterpark terbesar di Kota Sukabumi, selain itu Santa Sea merupakan daya tarik wisata air yang bertema terbesar dan pertama di Indonesia (Budiyanto, 2016). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi bagaimana dampak pembangunan Santa Sea terhadap ekonomi masyarakat di Kelurahan Gedong Panjang Kota Sukabumi, mengidentifikasi karakteristik ekonomi masyarakat Kelurahan Gedong Panjang,mengidentifikasi dampak pembangunan wisata Santa Sea terhadap perubahan pola penggunaan lahan di Kelurahan Gedong Panjang, dan mengidentifikasi dampak pembangunan Santa Sea terhadap ekonomi masyarakat Kelrahan Gedong Panjang. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif berdarsarkan pengolahan data secara kualitatif dan kuantitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah wawancara, observasi, kuesioner, instansional, dan dokumentasi. Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah masyarakat Kelurahan Gedong Panjang dengan jumlah 3015 menurut KK. Dalam menentukan jumlah sampel ini peneliti menggunakan rumus Slovin yaitu sebuah rumus atau formula untuk menghitung jumlah sampel minimal apabila sebuah populasi diketahui jumlahnya, jadi dengan jumlah populasi 3015 dan margin of error 10%, maka jumlah sampel yang dibutuhkan adalah 97 responden.Hasil dari penelitian ini adalah Teridentifikasinya karakteristik ekonomi masyarakat Kelurahan Gedong Panjang, Teridentifikasinya dampak pembangunan wisata Santa Sea terhadap perubahan pola penggunaan lahan di Kelurahan Gedong Panjang dan Teridentifikasinya dampak pembangunan Santa Sea terhadap ekonomi masyarakat Kelrahan Gedong Panjang .
Kata Kunci: Dampak Ekonomi, Perubahan Penggunaan Lahan, Karakteristik Ekonomi Masyarakat, Santa Sea, Sukabumi

Creators:
Yusuf, Muhammad Azhari
Subjects:
Depositing User:
Date Deposited:
15 Oct 2025 07:08
Last Modified:
15 Oct 2025 07:08
URI: https://repo.unwim.ac.id/id/eprint/1198

Actions (login required)

View Item
View Item