ANALISIS PENINGKATAN TEGANGAN TANAH DENGAN KOMPOSISI PASIR URUG DAN FLY ASH SEBAGAI SUBGRADE PADA PENINGKATAN JALAN DENGAN ALAT KUAT TEKAN BEBAS (UNCONFINED COMPRESSION TEST)”

ANALISIS PENINGKATAN TEGANGAN TANAH DENGAN KOMPOSISI PASIR URUG DAN FLY ASH SEBAGAI SUBGRADE PADA PENINGKATAN JALAN DENGAN ALAT KUAT TEKAN BEBAS (UNCONFINED COMPRESSION TEST)”.

[thumbnail of 003/TA-10/UNW/BP/VII/2025] Text (003/TA-10/UNW/BP/VII/2025)
LAPORAN TUGAS AKHIR (M.QISMIL FARRAN).pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (9MB)
Item Type: Thesis
Title:
ANALISIS PENINGKATAN TEGANGAN TANAH DENGAN KOMPOSISI PASIR URUG DAN FLY ASH SEBAGAI SUBGRADE PADA PENINGKATAN JALAN DENGAN ALAT KUAT TEKAN BEBAS (UNCONFINED COMPRESSION TEST)”
Abstract:

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peningkatan tegangan optimum tanah denga memanfaatkan campuran pasir urug dan fly ash sebagai material subgrade untuk peningkatan jalan. Latar belakang penelitian ini berasal dari rendahnya daya dukung tanah yang umum ditemukan di
lapangan, sehingga diperlukan upaya stabilisasi untuk memperbaiki sifat teknik tanah tersebut.
Metode yang digunakan adalah pengujian kuat tekan bebas (Unconfined Compression Test/UCS) untuk menentukan komposisi optimal pasir dan fly ash yang secara signifikan dapat meningkatkan kekuatan tekan tanah. Pengujian laboratorium dilakukan di Laboratorium Mekanika Tanah Universitas Winaya Mukti, dengan tahapan meliputi klasifikasi tanah, analisis ukuran butir, kadar air, berat jenis, batas
Atterberg, dan pengujian UCS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan fly ash dan pasir urug mampu meningkatkan kekuatan tekan tanah secara signifikan, dengan beberapa komposisi menunjukkan peningkatan tegangan maksimum yang optimal.
Penelitian ini menyimpulkan bahwa fly ash, jika digunakan dalam proporsi yang tepat, berperan penting dalam memperbaiki sifat mekanis tanah silty clay, sehingga secara signifikan meningkatkan daya dukungnya. Temuan ini diharapkan dapat menjadi acuan dalam proyek konstruksi jalan pada kondisi tanah dasar yang lemah.
Kata kunci: tegangan tanah, fly ash, pasir urug, subgrade, kuat tekan bebas, stabilisasi tanah

Creators:
FARRAN, M. QISMIL
Subjects:
Depositing User:
Date Deposited:
14 Oct 2025 08:20
Last Modified:
29 Oct 2025 02:05
URI: https://repo.unwim.ac.id/id/eprint/1184

Actions (login required)

View Item
View Item